Senin, 18 Januari 2021

MATERI IPS KELAS 7, BAB III Pekan 2

 KEBUTUHAN MANUSIA

Kebutuhan adalah suatu keinginan terhadap suatu barang atau jasa yang menuntut adanya pemenuhan, apabila tidak dipenuhi maka akan mempengaruhi kehidupan. 

Apa perbedaan antara kebutuhan dengan keinginan?

 

KEBUTUHAN : 

Definisi 

- hal-hal mendasar

- penting untuk kelangsungan hidup

- jika tidak ada tidak bisa menjalani kehidupan sehari-hari.

Contoh : rumah, pakaian, makanan, minuman, biaya sekolah, biaya keehatan. 


KEINGINAN : 

Definisi

- jika tidak ada, tetap bisa menjalani hidup.

- bisa digantikan dengan barang lainnya.

Contoh : mainan, rokok, barang branded, buku, gadged terbaru. 

Jadi keinginan adalah segala sesuatu baik berupa barang maupun jasa yang diinginkan manusia guna mencapai kepuasan, yang dapat dipenuhi setelah kebutuhan terpenuhi.

Bagaimana agar semua kebutuhan terpenuhi?

Maka kita harus menyusun skala prioritas. Skala prioritas disusun untuk mengetahui kebutuhan apa-apa saja yang harus didahulukan.

Skala prioritas juga menghindarkan seseorang dari kebutuhan yang tidak penting dan bersifat konsumtif.


MACAM-MACAM KEBUTUHAN MANUSIA 

a. Kebutuhan Menurut Intensitasnya atau Tingkatannya 

1. Kebutuhan Primer ( kebutuhan pokok). Adalah kebutuhan yang harus dipenuhi, karena bila tidak terpenuhi akan mempengaruhi kelangsungan hidup.

Contoh: pangan, sandang, dan papan.

2. Kebutuhan Sekunder (Tambahan). Adalah kebutuhan yang dipenuhi setelah kebutuhan primer terpenuhi. Kebutuhan sekunder merupakan pelengkap dari kebutuhan primer.

Contoh : perabotan rumah tangga, perlengkapan sekolah.

3. Kebutuhan Tersier atau Kebutuhan Barang Mewah. Aadalah kebutuhan yang dipenuhi setelah kebutuhan primer dan sekunder terpenuhi. Kebutuhan ini tidak mutlak harus dipenuhi tetapi disesuaikan dengan kondisi keuangan dari masing-masing orang. 

Contoh : rumah mewah, perhiasan, kapal pesiar. 

b. Kebutuhan Menurut Sifatnya 

1. Kebutuhan Jasmani. Adalah kebutuhan yang bersifat memberi kepuasan pada badan atau jasmani.

Contohnya : makanan dan minuman, olah raga.

2. Kebutuhan Rohani. Kebutuhan Rohani adalah kebutuhan yang dirasakan untuk kepentingan jiwa manusia. Apabila kebutuhan ini terpenuhi akan merasa puas, aman, dan tenang.

Contohnya : agama, pendidikan, dan rekreasi.

c. Kebutuhan Menurut Waktu Penggunaannya

1. Kebutuhan Sekarang. Adalah kebutuhan manusia yang harus segera dipenuhi pada saat dibutuhkan.

Contohnya: obat bagi orang yang sakit

2. Kebutuhan Masa Yang Akan Datang. Adalah kebutuhan manusia yang pemenuhannya dapat ditangguhkan pada masa yang akan datang. 

Contohnya : uang tabungan yang akan digunakan untuk pendidikan masa depan.

d. Kebutuhan Menurut Subyek

1. Kebutuhan Individual. Adalah kebutuhan yang berhubungan langsung dengan perorangan.

Contohnya, pakaian, sepatu, kaca mata.

2. Kebutuhan Kelompok atau Kolektif. Adalah kebutuhan yang dirasakan oleh sekelompok orang secara bersama-sama dan pemenuhannya juga dilakukan secara bersama-sama. 

Contohnya : jalan, sekolah, dan pasar.


Kebutuhan manusia yang satu dengan yang lain berbeda ragam dan jumlahnya. Perbedaan ini disebabkan oleh faktor-faktor yang mempengaruhinya. 

Faktor-faktor yang mempengaruhi kebutuhan manusia : 

1. Jenis kelamin

2. Tingkat pendidikan

3. Lingkungan tempat tinggal.

4. Kemajuan Ilmu pengetahuan dan teknologi.

5. Tingkat pendapatan.

6. Status sosial

7. Perbedaan selera 

Agar dapat melangsungkan kehidupannya dan memperoleh kemakmuran, orang harus mampu mengimbangi kebutuhan dengan alat pemenuhan yang ada. 


Agar lebih memahami, silahkan simak baik-baik video berikut ini 

https://youtu.be/Y9JbD3yvwuU



LATIHAN-LATIHAN SOALNYA, Silahkan kerjakan quizziz berikut
https://quizizz.com/join?gc=65331388






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MATERI IPS BAB 4 PEKAN 3

 KEHIDUPAN MASYARAKAT PADA MASA ISLAM Masuknya Islam ke Indonesia Ada beberapa pendapat yang menjelaskan masuknya Islam dan tempat asalnya. ...